Peran Pendidikan Untuk Perempuan dalam Konteks Hari Pendidikan Nasional

Moms, kita sebagai kaum perempuan... apakah merasa cukup hanya sebagai ibu rumah tangga yang hanya mengurus pekerjaan rumah tangga saja? Ataukah kita harus tetap belajar untuk masa depan keluarga (anak-anak)?

Saya yakin Moms menjawab kita harus tetap belajar, apapun. Karena ada ungkapan bahwa "Perempuan adalah sekolah pertama bagi anak-anaknya."
Maka wajib seorang ibu menjadi pintar dengan terus belajar.

anggitaramani.com

Sebuah penelitian yang diadakan Bank Dunia baru-baru ini, yaitu hibah pendidikan gratis untuk negara tertentu, sebut saja India.
Dalam jangka waktu tertentu, pendidikan diberikan pada perempuan, dan sebagian diberikan pada kaum laki-laki. Sekian wakttu kemudian diadakan evaluasi. Ternyata untuk pendidikan yang diberikan pada kaum perempuan membawa dampak signifikan dalam hal :
 - menurunnya angka kematian bayi hingga 15%
 - meningkatnya kualitas gizi anak-anak

Hal di atas tidak dijumpai perubahannya yang  mencolok ketika pendidikan diberikan pada laki-laki atau bapak-bapak. Artinya ketika perempuan terdidik, lingkungan terdekatnya akan terdidik juga. Dalam hal ini adalah keluarga. Maka ungkapan berikut tidaklah  berlebihan jika menyebut,
"Mendidik 1 perempuan seperti mendidik 1 generasi."

Karena riset telah membuktikan bahwa perempuan (ibu) yang terdidik akan berhasil mendidik anak-anak yang lebih matang.

Kaitannya dengan Hari Pendidikan Nasional 2 Mei kemarin, kita perlu menggagas konsep pendidikan untuk perempuan Indonesia itu seperti apa. Agar perempuan dengan statusnya seorang ibu bisa tetap tampil sebagai perempuan yang modern, ikut perekembangan jaman, tapi identitas budaya sebagai perempuan Indonesia itu tetap terjaga. Begitu yang diungkap Ibu Ana Farida selaku Kepala Sekolah Perempuan.

Ibu Ana Farida


Siap mendukung pendidikan untuk perempuan dengan status apapun ya, Moms...
Selamat Hari Pendidikan Nasional untuk kita semua. :)


*dirangkum dari talkshow di program Sahabat Budaya RRI PRO 4 AM 540 Bandung



#indscriptcreative
#indscriptwriting
#indblack

Komentar